ABIANSEMAL – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat, jajaran Polsek Abiansemal melaksanakan patroli dialogis di Pasar Senggol Sibanggede pada Minggu malam (13/4/2025).
Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Wayan Budayasa yang menyambangi para pedagang dan pengunjung pasar. Selain melakukan pemantauan situasi keamanan, petugas juga berdialog langsung dengan warga untuk menyerap aspirasi dan memberikan imbauan kamtibmas.
IPTU I Wayan Budayasa menjelaskan bahwa patroli dialogis ini merupakan bentuk pendekatan humanis kepolisian dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.
“Dengan hadir langsung di tengah aktivitas warga, kami ingin memastikan keamanan tetap terjaga serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat,” ujarnya seijin Kapolsek Abiansemal Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H., M.H. (14/4)
Dalam kesempatan tersebut, petugas juga mengingatkan para pedagang agar selalu waspada terhadap aksi kejahatan seperti pencurian dan penipuan, serta mengajak untuk bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan pasar.
Warga dan pedagang menyambut baik kehadiran polisi yang aktif turun ke lapangan. Mereka merasa lebih aman dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan secara rutin.
Posting Komentar